TASLIMAH, HENI, 1301046 (2017) HUBUNGAN KEPATUHAN MINUM OBAT DENGAN KEMAMPUAN BERSOSIALISASI PASIEN SKIZOFRENIA DI RSJD. DR.RM. SOEDJARWADI PROVINSI JAWA TENGAH. Skripsi thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.
PDF
BAB 1.pdf Download (314kB) |
|
PDF
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (304kB) |
|
PDF
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (486kB) |
|
PDF
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (344kB) |
|
PDF
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (235kB) |
|
PDF
BAB VI.pdf Download (194kB) |
|
PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (231kB) |
Abstract
Skizofrenia adalah gangguan mental yang parah,mempengaruhi sekitar 21 juta orang diseluruh dunia. Penderita skizofrenia memiliki peluang besar untuk mengalami kekambuhan. Kekambuhan pada skizofrenia dapat diatasi dengan patuh minum obat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kepatuhan minum obat dengan kemampuan bersosialisasi pasien skizofrenia di poliklinik jiwa RSJD Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 70 responden, yaitu keluarga pasien skizofrenia yang mengantar pasien skizofrenia berobat di poliklinik jiwa RSJD Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling dengan teknik analisa data menggunakan chi square. Hasil dari penelitian ini diperoleh kepatuhan minum obat pasien skizofrenia sebagian besar dalam kategori patuh, yaitu 97,1 %. Kemampuan bersosialisasi pasien skizofrenia sebagian besar dalam kategori baik 94,3 %. Hasil uji statistik dengan chi square diperoleh nilai dengan p – value = 0,006. Kesimpulan penelitian ini adalah ada hubungan kepatuhan minum obat dengan kemampuan bersosialisasi pasien skiozfrenia di RSJD Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah. Kata kunci : kepatuhan minum obat, kemampuan bersosialisasi, skizofrenia.
Item Type: | Karya Ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kepatuhan minum obat, kemampuan bersosialisasi, skizofrenia |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine R Medicine > RC Internal medicine > RC0321 Neuroscience. Biological psychiatry. Neuropsychiatry |
Divisions: | Prodi S1 Keperawatan |
Depositing User: | Mr Haryanto Hiroshi |
Date Deposited: | 26 Mar 2020 03:59 |
Last Modified: | 19 Jan 2022 03:56 |
URI: | http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/557 |
Actions (login required)
View Item |