KHANZA, NINANDITA, 1602027 (2019) ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DIABETES MELLITUS DENGAN ULKUS DIABETIKUM DI RUMAH SAKIT UMUM PKU MUHAMMADIYAH DELANGGU. Diploma thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.
PDF
BAB I .pdf Download (514kB) |
|
PDF
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (625kB) |
|
PDF
BAB III.rtf.pdf Restricted to Repository staff only Download (202kB) |
|
PDF
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (635kB) |
|
PDF
BAB V.pdf Download (188kB) |
|
PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (32kB) |
Abstract
Diabetes Melitus merupakan penyakit yang di tandai dengan terjadinya hiperglikemia dan gangguan metabolisme karbohidrat, lemak dan protein yang dihubungkan dengan kekurangan secara absolut atau relatif dari kinerja dan sekresi insulin dengan gejala yang dikeluhkan pada penderita diabetes melitus yaitu polidipsi, poliuri,polifagia, penurunan berat badan dan kesemutan. Ulkus diabetikum merupakan kejadian luka yang timbul pada penderita diabetes melitus akibat komplikasi mikriangiopati dan makroangiopati, neuropati perifer akan menyebabkan hilangnya sensasi di aderah distal kaki. Studi kasus ini bertujuan untuk menggali dan mmepelajari asuhan keperawatan yang diberikan pada pasien diabetes melitus dengan ulkus diabetikum di RSU PKU Muhammadiyah Delanggu. Desain penelitian menggunakan studi kasus mengekplorasi masalah asuhan keperawatan dengan diagnosa diabetes melitus dengan ulkus diabetikum dengan jumlah responden 2 pasien yang di observasi selama 3 hari di RSU PKU Muhammadiyah Delanggu. Hasil observasi didapatkan pengkajian kedua pasien dengan diagnosa diabetes melitus, faktor resiko diabetes melitus adalah usia, riwayat keluarga dan pola makan. Prioritas diagnosa keperawatan ketidakstabilan kadar gula darah berhubungan dengan hiperglikemia, resiko infeksi berhubungan dengan pertahanan tubuh primer tidak adekuat, nyeri akut berhubungan dengan agen cidera fisik. Perencanaan keperawatan di sesuaikan dengan diagnosa resiko infeksi berhubungan dengan in adekuat pertahanan tubuh primer. Implementasi dilakukan oleh perawat yaitu : medikasi luka, memberikan injeksi novorapid, memberikan antibiotik, memberikan injeksi ketorolac. Evaluasi tindakan keperawatan setelah tiga hari perawatan di ruang rawat inap. Pasien menunjukan adanya perbaikan dan telah sesuai dengan kriteria hasil yang di buat yaitu gula darah menurun, pus berkurang, jaringan nekrotik berkurang. Kata Kunci : Asuhan keperawatan, Diabetes Mellitus, Ulkus Diabetikum.
Item Type: | Karya Ilmiah (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asuhan keperawatan, Diabetes Mellitus, Ulkus Diabetikum. |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Prodi D3 Keperawatan |
Depositing User: | Perpustakaan |
Date Deposited: | 17 Mar 2020 07:55 |
Last Modified: | 08 Apr 2022 04:27 |
URI: | http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/266 |
Actions (login required)
View Item |