HUBUNGAN LAMA FOTO TERAPI TERHADAP KADAR BILIRUBIN PADA BAYI HIPERBILIRUBIN DI RUANG PERINATOLOGI RUMAH SAKIT ISLAM KLATEN

KHOIRIYAH, WIDATI, B1501046 (2017) HUBUNGAN LAMA FOTO TERAPI TERHADAP KADAR BILIRUBIN PADA BAYI HIPERBILIRUBIN DI RUANG PERINATOLOGI RUMAH SAKIT ISLAM KLATEN. Skripsi thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (651kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (644kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (620kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (572kB)
[img] PDF
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (504kB)
[img] PDF
BAB VI.pdf

Download (383kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (213kB)

Abstract

Latar Belakang. Prevalensi bayi dengan kasus hiperbilirubin merupakan masalah kesehatan pada bayi yang perlu penanganan lebih lanjut. Selain pemberian ASI eksklusif pada bayi, fototerapi/terapi sinar merupakan terapi penyinaran yang dilakukan untuk membantu mengurangi kadar bilirubin direk pada bayi dengan hiperbilirubin / ikterus non fisiologis. Beberapa keadaan yang mempengaruhi pemberian terapi sinar antara lain : masa gestasi, berat lahir, umur bayi, faktor resiko (hipoksia, sepsis, kelainan hemolisis). Penatalaksanaan hiperbilirubin untuk mencegah kadar bilirubin indirek dalam darah tidak mencapai kadar yang neurotoksik. Keuntungan fototerapi tidak invasif, efektif, tidak mahal dan mudah digunakan. Tujuan. Mengetahui hubungan lama fototerapi dengan kadar bilirubin pada bayi hiperbilirubin di Ruang Perinatologi Rumah Sakit Islam Klaten. Metode. Desain penelitian ini merupakan penelitian survey analitik, dengan pendekatan studi prospektif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua bayi yang mendapatkan tindakan fototerapi dan yang dirawat di Ruang Perinatologi RSI Klaten sebanyak 35 orang dengan cara total sampling. Analisa data menggunakan chi square. Hasil. Karakteristik responden meliputi umur yaitu umur responden rata-rata 5,48 hari, jenis kelamin paling banyak laki-laki, berat badan lahir adalah normal dan derajat ikterus sebagian besar derajat I. Kadar bilirubin pada bayi bilirubin di ruang perinatologi RSI Klaten adalah normal sebanyak 24 orang (68,6%). Lama foto terapi di ruang perinatologi RSI Klaten sebagian besar adalah cepat sebanyak 22 orang (62,9%). Kesimpulan. Ada hubungan Lama Fototerapi dengan Kadar Bilirubin pada Bayi Hiperbilirubin di Ruang Perinatologi RSI Klaten dengan nilai p value fisher exact = 0,007 (α<0,05) Kata Kunci. Lama Fototerapi, Kadar Bilirubin

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Lama Fototerapi, Kadar Bilirubin
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Prodi S1 Keperawatan
Depositing User: Mr Haryanto Hiroshi
Date Deposited: 28 Jan 2022 02:44
Last Modified: 28 Jan 2022 02:44
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/2192

Actions (login required)

View Item View Item