Praptono, PB20050012 (2021) Asuhan Keperawatan Pada Tn. S Dengan Post Operasi Transurethral Reseksi Prostatectomy (TURP) Dengan Indikasi Benign Prostatic Hyperplasia(BPH) Di Ruang Binahong Rsud Pandan Arang. Lainnya thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.
PDF
BAB I.pdf Download (422kB) |
|
PDF
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (946kB) |
|
PDF
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (682kB) |
|
PDF
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (378kB) |
|
PDF
BAB V.pdf Download (322kB) |
|
PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (925kB) |
Abstract
Hiperplasia prostatis benigna (BPH) adalah pembesaran prostat yang mengenai uretra, menyebabkan gejala urinaria. Seiring dengan bertambahnya umur, maka akan terjadi perubahan keseimbangan testosteron dan estrogen karena produksi testoteron menurun dan akan terjadi konversi testosteron menjadi esterogen pada jaringan adiposa di perifer. Karya Ilmiah Akhir Nurse ini bertujuan untuk mengetahui laporan studi kasus asuhan keperawatan pada pasien dengan Post Operasi Transsurettrhral Resection Of Prostate (TURP) di RSUD Pandan Arang Boyolali. Berdasarkan data pengkajian didapatkan data fokus sebagai berikut klien mengatakan nyeri karena terpasang DC dengan kriteria P : nyeri pada luka post operasi, Q : terasa senut-senut, R : pada daerah genetalia, S : skala 7 dan T : sewaktu-waktu. Pasien mengatakan pipis berwarna kemerahan . Diagnosa keperawatan yang muncul pada asuhan keperawatan pada Tn. P sesuai dengan tinjauan pustaka yaitu nyeri akut berhubungan dengan agen fisik injury, risiko obstruksi berhubungan denganperubahan irigasi paska pembedahan ,resiko perlambatan pemulihan paska bedah dan risiko infeksi berhubungan dengan pembedahan prosedur invasif. Intervensi yang diberikan pada Tn. S disusun berdasarkan SDKI dan disesuaikan dengan masalah dan kebutuhan pasien. Implementasi keperawatan yang dilakukan sudah sesuai dengan intervensi keperawatan yang direncanakan. Evaluasi keperawatan yang dilakukan setelah 3 x 24 jam asuhan keperawatan didapatkan masalah dan tindakan dilanjutkan untuk diagnosa keperawatan resiko obstruksi,resiko perlambatan pemulihan paska dan risiko infeksi. Kata Kunci : Asuhan Keperawatan, Post Operasi, BPH, TURP
Item Type: | Karya Ilmiah (Lainnya) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asuhan Keperawatan, Post Operasi, BPH, TURP |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RD Surgery |
Divisions: | Prodi Ners |
Depositing User: | Mrs Heri Siti |
Date Deposited: | 23 Nov 2021 08:50 |
Last Modified: | 24 Nov 2021 07:45 |
URI: | http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/1944 |
Actions (login required)
View Item |