ASUHAN KEPERAWATAN HIPERBILIRUBINEMIA PADA BAYI DENGAN RESIKO KEKURANGAN VOLUME CAIRAN DI RSIA AISYIYAH KLATEN

IBTIHAL, AZHARI ARIIBAH, 1602092 (2019) ASUHAN KEPERAWATAN HIPERBILIRUBINEMIA PADA BAYI DENGAN RESIKO KEKURANGAN VOLUME CAIRAN DI RSIA AISYIYAH KLATEN. Diploma thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (172kB)
[img] PDF
BAB II.pdf

Download (339kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (173kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (500kB)
[img] PDF
BAB V.pdf

Download (154kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (93kB)

Abstract

ASUHAN KEPERAWATAN HIPERBILIRUBINEMIA PADA BAYI DENGAN RESIKO KEKURANGAN VOLUME CAIRAN DI RSIA’AISYIYAH KLATEN Azhari Ariibah Ibtihal PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN STIKES MUHAMMADIYAH KLATEN Fitriana Noor K S.Kep.Ns.M.Kep, Endang Sawitri S.Kep.Ns.M.Kes 14i + 81 halaman + 8 table + 5 gambar + 8 lampiran INTISARI Hiperbilirubin dapat menyebabkan kern ikterus atau kerusakan otak yang dapat menyebabkan kematian. Masih tingginya angka hiperbilirubin pada bayi di indonesia sekitar 51,47 %. Hiperbilirubin merupakan meningkatnya kadar bilirubin dalam darah yang kadar nilainya lebih dari normal. Hiperbilirubin dapat disebabkan karena inkompabilitas golongan darah, dehidrasi, asidosis dan hipoglikemi. Studi kasus ini bertujuan untuk melihat asuhan keperawatan yang diberikan pada pasien yang menderita hiperbilirubin dirumah sakit. Desain penelitian mengunakan studi kasus, yang bertujuan untuk mengambarkan asuhan keperawatan yang dilaksanakan pada tanggal 7 Mei 2019 sampai 16 Mei 2019. Jumlah sempel 2 pasien yang diobservasi selama 3 hari di RSIA ‘Aisyiyah Klaten. Hasil observasi di dapat kedua pasien mengalami keluhan yang sama yaitu tubuh berwarna kuning dan mukosa bibir kering bahkan kulit mengalami kemerahan. Kedua kasus mengalami masalah yang sama yaitu ikterik neonatus dan resiko kekurangan volume cairan dari diagnosa tersebut dilakukan dan hasil dari tindakan keperawatan didapat bahwa kedua kasus mengalami perubahan warna kulit yang semula ikterik menjadi normal dan volume cairan yang normal sehingga efektif ditegakan masalah keperawatan teratasi. Implikasi dari penelitian ini adalah mengoptimalkan managemen ikterik dan managemen cairan dalam asuhan keperawatan hiperbilirubin pada bayi dengan kekurangan volume cairan. Kata kunci : Asuhan Keperawatan bayi, hiperbilirubin, resiko kekurangan volume cairan Daftar Pustaka :32 (2009-2018)

Item Type: Karya Ilmiah (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RJ Pediatrics
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Prodi D3 Keperawatan
Depositing User: Perpustakaan
Date Deposited: 17 Mar 2020 04:35
Last Modified: 17 Mar 2020 04:35
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/171

Actions (login required)

View Item View Item