ARDHI, ANISA AHMALIA, 1602044 (2019) ASUHAN KEPERAWATAN PADA ANAK KEJANG DEMAM SEDERHANA DENGAN HIPERTERMI DI RUMAH SAKIT ISLAM KLATEN. Diploma thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.
PDF
BAB I.pdf Download (102kB) |
|
PDF
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (247kB) |
|
PDF
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (106kB) |
|
PDF
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (339kB) |
|
PDF
BAB V.pdf Download (34kB) |
|
PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (34kB) |
Abstract
Kejang demam merupakan penyakit yang gawat apabila tidak segera tertangani akan terjadi kerusakan neuroternsmiter, epilepsi dan kerusakan pada syaraf pusat. Penyakit ini banyak ditemukan di Indonesia dan jumlahnya meningkat setiap tahunnya. Masalah yang dirasakan adalah kejang < 15 menit dan demam > 37,5°C yang termasuk kejang demam sederhana. Studi kasus ini bertujuan untuk melihat asuhan keperawatan yang diberikan pada klien yang menderita kejang demam sederhana dengan hipertermi di Rumah Sakit Islam Klaten. Metode penelitian menggunakan studi kasus dengan teknik pengumpulan data, wawancara dan observasi yang bertujuan untuk menggambarkan asuhan keperawatan yang dilaksanakan. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 1 – 6 April 2019. Jumlah sampel 2 orang berusia 1 tahun dan 4 tahun yang observasi di Rumah Sakit Islam Klaten. Hasil observasi didapatkan pengkajian pada kedua pasien dengan diagnosa medis kejang demam sederhana, dengan gejala yang terjadi pada kedua pasien dalam kondisi demam tinggi, lemas, kulit teraba hangatdan suhu tubuh mencapai > 37,5°C . Persamaan diagnosa pada kedua kasus adalah Hipertemi dengan Proses Penyakit. Perencanaan keperawatan sesuai dengan diagnosa keperawatan antara lain mengobservasi tanda-tanda vital, kimpres hangat, memberikan minum yang banyak, kolaborasi antipiretik. Implementasi keperawatan dilakukan oleh perawat berdasarkan intervensi yang direncanakan. Evaluasi tindakan keperawatan setelah tiga hari hipertermi teratasi. Implikasi dari penelitian ini memberikan gambaran kepada keluarga dalam penatalaksanaan hipertermi dengan kompres hangat dan minum air putih yang banyak. Kata Kunci : Asuhan keperawatan, Anak, Kejang demam sederhana, Hipertermi
Item Type: | Karya Ilmiah (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asuhan keperawatan, Anak, Kejang demam sederhana, Hipertermi |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Prodi D3 Keperawatan |
Depositing User: | Perpustakaan |
Date Deposited: | 17 Mar 2020 03:48 |
Last Modified: | 13 Apr 2022 04:16 |
URI: | http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/147 |
Actions (login required)
View Item |