KEPERCAYAAN KESEHATAN PENDERITA HIPERTENSI DALAM KEPATUHAN MINUM OBAT DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KALIKOTES : STUDI FENOMENOLOGI

YULIATI, ATIK 1501003 (2019) KEPERCAYAAN KESEHATAN PENDERITA HIPERTENSI DALAM KEPATUHAN MINUM OBAT DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KALIKOTES : STUDI FENOMENOLOGI. Skripsi thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (187kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (190kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (142kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (254kB)
[img] PDF
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (145kB)
[img] PDF
BAB VI.pdf

Download (36kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (179kB)

Abstract

Hipertensi disebut the silent killer, penyakit yang menyebabkan kerusakan organ kardiovaskuler dan tidak terdeteksi selama bertahun-tahun. Kekambuhan penyakit hipertensi dialami oleh para penderita dengan gejala yang hampir sama. Kekambuhan tidak akan sering terjadi jika penderita mematuhi regimen pengobatan terutama patuh minum obat. Seseorang dapat patuh minum obat didasarkan adanya kepercayaan kesehatan yang dimilikinya. Tujuan penelitian untuk mendapatkan pemahaman mendalam tentang arti dan makna kepercayaan kesehatan penderita hipertensi pada kepatuhan minum obat. Metode menggunakan desain kualitatif dengan pendekatan fenomenologi deskriptif. Sampel penelitian berjumlah 7 partisipan menggunakan purposive sampling. Data dikumpulkan dengan wawancara mendalam terstruktur, observasi dan focus group discussion (FGD. Analisa data menggunakan Colaizzi (1978). Hasil penelitian diperoleh delapanbelas tema, yaitu pengertian hipertensi, tanda peningkatan tekanan darah, penyebab peningkatan tekanan darah, cara mengatur tekanan darah, kepatuhan minum obat, motivasi patuh minum obat, masalah komplikasi, tindakan mengurangi resiko, tanda keparahan hipertensi, tubuh lebih stabil, efek samping, waktu, transportasi, tanda tubuh meningkatkan kepatuhan, efikasi diri meningkat, pelayanan berkualitas, harapan pada petugas, harapan pada pelayanan. Kesimpulan kepercayaan kesehatan yang dimiliki penderita hipertensi yang baik menjadi dasar dalam pengambilan keputusan atau tindakan berobat dalam hal ini kepatuhan minum obat.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Prodi S1 Keperawatan
Depositing User: Mrs Heri Siti
Date Deposited: 18 Aug 2020 06:29
Last Modified: 18 Aug 2020 06:29
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/976

Actions (login required)

View Item View Item