GAMBARAN PENGETAHUAN REMAJA TENTANG PENDIDIKAN SEKS

RISKAWATI, RISKAWATI, 1802081 (2021) GAMBARAN PENGETAHUAN REMAJA TENTANG PENDIDIKAN SEKS. Diploma thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (143kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (448kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (252kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (25kB)
[img] PDF
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (213kB)
[img] PDF
BAB VI.pdf

Download (64kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (185kB)

Abstract

Latar Belakang: pendidikan seks untuk remaja membahas seputar gambaran biologi organ reproduksi, masalah hubungan, seksualitas, kesehatan reproduksi, dan penyakit menular seksual. Penyebab permasalahan remaja yang utama adalah kurangnya informasi yang benar terkait seks, begitupun pada siswa remaja di SMA N 3 Klaten belum mendapat sosialisasi terkait pendidikan seks. Maka dari itu perlu dilakukan penelitian tentang bagaimana gambaran pengetahuan remaja tentang pendidikan seks. Tujuan: untuk mengetahui gambaran pengetahuan remaja tentang pendidikan seks. Metode : penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Sampel yang digunakan sebanyak 200 responden. Teknik pengambilan sampel adalah metode non probability sampling dengan pendekatan purposive sampling. Hasil dan Pembahasan: hasil penelitian ini menggambarkan jenis kelamin didominasi oleh perempuan sejumlah 128 responden (64%), usia 16 tahun sejumlah 141 responden (70.5%), pekerjaan orang tua buruh 73 responden (36.5%). Responden yang memiliki pengetahuan baik tentang pendidikan seks sejumlah 165 responden (82.5%), cukup sejumlah 30 responden (15%), dan kurang sejumlah 5 responden (2.5%). Kesimpulan: penelitian tentang Gambaran Pengetahuan Remaja Tentang Pendidikan Seks adalah berpengetahuan baik yaitu 165 responden (82.5%). Kata Kunci : Tingkat Pengetahuan, Remaja, Pendidikan Seks

Item Type: Karya Ilmiah (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Tingkat Pengetahuan, Remaja, Pendidikan Seks
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Prodi D3 Keperawatan
Depositing User: Mrs Heri Siti
Date Deposited: 28 Dec 2021 07:10
Last Modified: 28 Dec 2021 07:10
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/2050

Actions (login required)

View Item View Item