HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN SIKAP REMAJA TERHADAP PENCEGAHAN HIV/AIDS PADA SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 1 POLANHARJO

HAIFA, HANIFAH, 1403024 (2017) HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN SIKAP REMAJA TERHADAP PENCEGAHAN HIV/AIDS PADA SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 1 POLANHARJO. Diploma thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (220kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (283kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (365kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (137kB)
[img] PDF
BAB V.pdf

Download (193kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (94kB)

Abstract

Prevelensi penderita HIV/AIDS di Indonesia tahun 2016 mencapai 198.219 jiwa, di Jawa Tengah mencapai 40.500 jiwa. Penderita HIV didominasi usia 25-49 tahun sebanyak 23.512 jiwa (69,7%), dan remaja usia 15-19 mencapai 2.208 jiwa. Jumlah penderita AIDS di Indonesia tahun 2016 mencapai 78.292 jiwa, di Jawa Tengah mencapai 5.049 jiwa. Sementara penderita AIDS didominasi usia 30-39 tahun sebanyak 29.516 (37,7%), jumlah remaja usia 15-19 tahun 209 jiwa. Untuk menurunkan angka kejadian HIV/ AIDS perlu melakukan tindakan pencegahan terutama pentingnya pola asuh orang tua (otoriter, demokratis, permisif). Tujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan sikap pencegahan HIV/AIDS pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Polanharjo Klaten. Metode penelitian ini menggunakan diskriptif korelasi dengan rancangan cross sectional. Populasi siswa kelas XI SMA Negeri 1 Polanharjo Klaten pada bulan April 2017 sebanyak 151 orang, menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 114 orang. Alat pengumpulan data kuesioner. Analisis data menggunakan uji Chi-Square. Hasil pola asuh demokratis sebanyak 98 orang (86%). Sikap pencegahan HIV/AIDS pada siswa yang setuju sebanyak 80 orang (70,2%). Ada hubungan pola asuh orang tua dengan sikap pencegahan HIV/AIDS pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Polanharjo Klaten dengan nilai p= 0,025 (p<0,05). Simpulan dalam penelitian ini menunjukkan ada hubungan pola asuh orang tua dengan sikap pencegahan HIV/AIDS pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Polanharjo Klaten. Disarankan penelitian ini dapat mengevaluasi orang tua dalam memilih pola asuh yang tepat, dan untuk remaja dalam melakukan sikap pencegahan HIV/AIDS. Kata Kunci : Pola asuh orang tua, Remaja, Sikap pencegahan

Item Type: Karya Ilmiah (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Prodi D3 Kebidanan
Depositing User: Mrs Heri Siti
Date Deposited: 24 Jun 2020 06:36
Last Modified: 24 Jun 2020 06:36
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/816

Actions (login required)

View Item View Item