WAHYUNI, RITA, B1801040 (2020) ANALISA FAKTOR RISIKO YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN SEPSIS NEONATORUM DI RSUP DR. SOERADJI TIRTONEGORO KLATEN. Skripsi thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.
PDF
BAB I.pdf Download (639kB) |
|
PDF
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (581kB) |
|
PDF
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (709kB) |
|
PDF
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (487kB) |
|
PDF
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (490kB) |
|
PDF
BAB VI.pdf Download (436kB) |
|
PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (3MB) |
Abstract
Sepsis neonatorum merupakan masalah kesehatan yang belum dapat ditanggulangi dalam pelayanan dan perawatan bayi baru lahir. Penyebab sepsis, antara lain sistem kekebalan tubuh bayi yang baru lahir belum matang, penurunan sel darah putih fagositik, penurunan produksi sitokin, dan lemahnya kekebalan humoral. Faktor sepsis dari ibu antara lain ketuban pecah dini, ketuban dengan mekonium, cairan amnion yang berbau, usia kehamilan dan alat-alat yang digunakan untuk persalinan. Faktor janin meliputi berat lahir, asfiksia dan skor Apgar. Tujuan penelitian untuk mengetahui analisa faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian sepsis neonatorum di RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten. Jenis penelitian ini adalah penelitian observasi analitik, dengan desain kohort retrospektif. Populasi dalam penelitian ini adalah bayi yang mengalami sepsis neonatorum yang tercatat di rekam medik bulan Januari sampai dengan September tahun 2019 di RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten sebanyak 112 bayi. Teknik sampling adalah concecutive sampling. Analisa data menggunakan chi square. Hipotesis dalam penelitian ini adalah faktor umur ibu, usia kehamilan, asfikasi, BBLR, KPD dan riwayat tindakan berhubungan dengan kejadian sepsis neonatorum dengan nilai p value < 0,05. Faktor pendidikan ibu, pekerjaan ibu, cara persalinan dan tidak berhubungan dengan kejadian sepsis neonatorum Kata Kunci : Sepsis neonatorum
Item Type: | Karya Ilmiah (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services |
Divisions: | Prodi S1 Keperawatan |
Depositing User: | Perpustakaan |
Date Deposited: | 18 Jun 2020 04:06 |
Last Modified: | 24 Dec 2024 07:51 |
URI: | http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/693 |
Actions (login required)
View Item |