HUBUNGAN KEPATUHAN MENGIKUTI PROLANIS DENGAN KUALITAS HIDUP PASIEN DIABETES MELITUS DI PUSKESMAS BOYOLALI 1

NURLATIFAH, EVI F. SRI, B202401013 (2025) HUBUNGAN KEPATUHAN MENGIKUTI PROLANIS DENGAN KUALITAS HIDUP PASIEN DIABETES MELITUS DI PUSKESMAS BOYOLALI 1. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH KLATEN.

[img] PDF
COVER.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (759kB)
[img] PDF
BAB I.pdf

Download (618kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (842kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (607kB)
[img] PDF
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (577kB)
[img] PDF
BAB VI.pdf

Download (428kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (235kB)
[img] PDF
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Abstrak: Diabetes melitus merupakan penyakit kronis yang membutuhkan pengelolaan jangka panjang untuk mencegah komplikasi dan meningkatkan kualitas hidup pasien. Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis) bertujuan mendukung pasien agar mencapai kualitas hidup optimal melalui pemantauan dan edukasi berkesinambungan. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan kepatuhan mengikuti Prolanis dengan kualitas hidup pasien diabetes melitus di Puskesmas Boyolali 1 Jenis penelitian ini Adalah kuantitatif dengan desain survei analitik menggunakan pendekatan crossectional. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien diabetes melitus yang mengikuti program Prolanis di Puskesmas Boyolali I yaitu sejumlah 191 pasien dengan besar sampel 52 responden yang didapat dengan menggunakan rumus Aksis Korelatif. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dan simple random sampling. Instrumen yang digunakan adalah lembar absensi prolanis dan kuesioner Diabetes Quality of Life (DQOL). Analisa data menggunakan analisa univariat berupa persentase dan analisa bivariat menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik mayoritas responden berusia >55 tahun (53,9%), berjenis kelamin perempuan (61,5%), berpendidikan SD (30,8%), memiliki penyakit penyerta (67,3%), serta lama menderita diabetes 1–5 tahun (48,1%). Tingkat kepatuhan mengikuti Prolanis terbanyak adalah kategori patuh (55,8%). Kualitas hidup mayoritas responden tergolong tinggi (63,5%). Analisis uji Chi-Square diperoleh p-value 0,001 (p < 0,05), menunjukkan adanya hubungan signifikan antara kepatuhan mengikuti Prolanis dengan kualitas hidup pasien diabetes melitus di Puskesmas Boyolali 1.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorWIDODO, PANGGAH198112112007011005UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kepatuhan, Prolanis, kualitas hidup, diabetes melitus, Puskesmas
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Prodi S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Perpustakaan
Date Deposited: 03 Jan 2026 15:04
Last Modified: 03 Jan 2026 15:04
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/4055

Actions (login required)

View Item View Item