WINARNO, YUNIA AFIANTI, 202202084 (2025) GAMBARAN KUALITAS TIDUR PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI BALAI PELAYANAN SOSIAL TRESNA WERDHA ABIYOSO YOGYAKARTA. Diploma thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH KLATEN.
|
PDF
COVER.pdf Restricted to Repository staff only Download (562kB) |
|
|
PDF
BAB I.pdf Download (267kB) |
|
|
PDF
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (367kB) |
|
|
PDF
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (319kB) |
|
|
PDF
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (166kB) |
|
|
PDF
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (223kB) |
|
|
PDF
BAB VI.pdf Download (156kB) |
|
|
PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (199kB) |
|
|
PDF
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Latar Belakang : Tekanan darah tinggi pada orang lanjut usia semakin meningkat dan memengaruhi kualitas tidur mereka. Kualitas tidur yang tidak baik bisa menjadi penyebab masalah fisik dan psikologis. Salah satu masalah fisik yang muncul adalah risiko tekanan darah tinggi yang semakin tinggi pada lansia.Dampak psikologis yang mungkin terjadi pada lansia meliputi depresi, cemas dan tidak dapat berkonsentrasi dengan baik. Kurangnya tidur atau istirahat dapat menyebabkan hipertensi, karena gangguan pada siklus tidur NREM (Non-Rapid Eye Movement Tidur Gerakan Mata Tidak Cepat) dan REM (REM Rapid Eye Movement Tidur Gerakan Mata Cepat atau disebut tidur paradoks) menyebabkan peningkatan norepinefrin dalam saraf, yang mengarah pada vasokontriksi pembuluh darah dan meningkatkan tekanan darah. Tujuan : penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kualitas tidur pada lansia dengan hipertensi di balai pelayanan sosial tresna werdha abiyoso yogyakarta. Metode Penelitian : Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah lansia yang menderita hipertensi, dan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 49 orang lansia yang mengalami hipertensi.Analisa data menggunakan analisa univariat berupa distribusi frekuensi dan presentase. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI). Hasil dan Pembahasan : Hasil penelitian ini didapatkan bahwa hasil laki-laki 15 (31%) orang dan perempuan 34 (69%) orang. Kemudian dalam pendidikan mendapatkan hasil mayoritas berpendidikan SD yaitu 21 (43%) orang, tidak tamat Sekolah 7 (14%) orang, SMP 13 (27%) orang, SMA/K 7 (14%) orang, Perguruan Tinggi 1 (2%) orang. Berdasarkan tingkat kualitas tidur, sebanyak 43 ( 88%) responden kategori Buruk, 6 (12%) responden kategori Baik. Tingkat Tekanan Darah, hipertensi berat 3 (6%) orang, hipertensi sedang 11 (22%) orang, hipertensi ringan 19 (39%) orang, Normal 16 (33%) orang. Kesimpulan : Rata-rata skor kualitas tidur para lansia dengan hipertensi di Balai Pelayanan Sosial Tresna Werdha Abiyoso Yogyakarta adalah 12 yang termasuk dalam kategori kualitas tidur yang buruk.
| Item Type: | Karya Ilmiah (Diploma) | ||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||||
| Uncontrolled Keywords: | Kualitas tidur, Lansia,Hipertensi | ||||||||
| Subjects: | R Medicine > RT Nursing | ||||||||
| Divisions: | Prodi D3 Keperawatan | ||||||||
| Depositing User: | Perpustakaan | ||||||||
| Date Deposited: | 17 Dec 2025 07:28 | ||||||||
| Last Modified: | 17 Dec 2025 07:28 | ||||||||
| URI: | http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/3934 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
