HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP, DAN TINDAKAN PEMELIHARAAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT DENGAN KEJADIAN KARIES GIGI PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SD N 2 REJOSO

SUKMA, ERIKA PADMAWATI , 2001051 (2024) HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP, DAN TINDAKAN PEMELIHARAAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT DENGAN KEJADIAN KARIES GIGI PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SD N 2 REJOSO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH KLATEN.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (219kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (245kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (281kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (188kB)
[img] PDF
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (220kB)
[img] PDF
BAB VI.pdf

Download (146kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (197kB)

Abstract

Pencernaan makanan dapat dipengaruhi oleh kebersihan gigi dan mulut, gigi juga berpengaruh dalam pemenuhan nutrisi, kemudahan berbicara. Permasalah kesehatan yang perlu perhatian serius di antaranya adalah kerusakan gigi. Karies adalah salah satu bentuk kerusakan gigi. Kelompok usia yang mungkin berpotensi mengalami masalah ini adalah anak sekolah dasar. Anak-anak usia sekolah dasar seringkali memilih makanan dan minuman berpemanis, yang meningkatkan risiko kerusakan gigi. Penelitian bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan pengetahuan, sikap, dan tindakan pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut dengan kejadian karies gigi pada anak usia sekolah di SD N 2 Rejoso. Desain yang digunakan dalam penelitian ini ialah penelitian kuantitatif korelasi dengan pendekatan cross-sectional. Dari populasi yang terdiri dari 234 siswa, dipilih 148 sampel melalui metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan kuesioner untuk mengukur pengetahuan, sikap, dan tindakan pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut, serta lembar observasi untuk menilai karies. Observasi karies dilakukan secara langsung oleh perawat gigi menggunakan penlight sebagai alat diagnosa. Hasil uji hipotesis menggunakan uji Kendals tau c menunjukkan perolehan p value < 0,001 (α=0,05) untuk ketiga variabel. Hal ini mengindikasikan hipotesis alternatif (Ha) diterima, yang artinya adanya hubungan antara pengetahuan, sikap, dan tindakan dalam pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut dengan kejadian karies gigi pada siswa SD N 2 Rejoso.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Anak Usia Sekolah Dasar, Pengetahuan, Sikap, Tindakan, Karies Gigi
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Prodi S1 Keperawatan
Depositing User: Perpustakaan
Date Deposited: 17 Nov 2024 09:58
Last Modified: 17 Nov 2024 09:58
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/3503

Actions (login required)

View Item View Item