LAPORAN STUDI KASUS ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN SYOK SEPSIS DENGAN DIABETES MELLITUS DI RUANG ICU RSUD WONOSARI GUNUNG KIDUL

LUGITA, DESYANA PATMA LUGITA, P202205011 (2023) LAPORAN STUDI KASUS ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN SYOK SEPSIS DENGAN DIABETES MELLITUS DI RUANG ICU RSUD WONOSARI GUNUNG KIDUL. Lainnya thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH KLATEN.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (316kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (725kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (483kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (356kB)
[img] PDF
BAB V.pdf

Download (193kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (303kB)

Abstract

Latar Belakang : Sepsis dan syok sepsis merupakan penyebab utama morbiditas dan mortalitas di intensive care unit (ICU), mengakibatkan kematian lebih dari 30% pada 28 hari pertama perawatan. Jutaan penderita tersebar diseluruh dunia dan rata-rata sebanyak 1400 pasien meninggal setiap hari. Tingginya biaya perawatan, kualitas hidup setelahnya, dan beban ekonomi yang harus ditanggung, semua ini membuat sepsis menjadi masalah kesehatan yang besar. Salah satu penyakit penyerta pada penderita syok sepsis adalah diabetes mellitus, Diabetes mellitus adalah gangguan metabolisme yang ditandai dengan hiperglikemi yang disebabkan oleh penurunan sekresi insulin atau penurunan sensitivitas insulin atau keduanya dan menyebabkan komplikasi kronis mikrovaskuler dan neuropati. Berdasarkan hal tersebut maka penulis tertarik untuk membuat Karya Ilmiah Akhir Ners dengan judul “Asuhan Keperawatan Gawat Darurat Pada Pasien Sepsis dengan diabetes mellitus di Ruang ICU RSUD Wonosari” bertujuan untuk memahami proses perawatan pasien syok sepsis dengan diabetes mellitus. Metode : Penelitian ini menggunakan metode case review dengan pendekatan Asuhan Keperawatan mengambil satu kasus pasien syok sepsis dengan diabetes mellitus yang dirawat di ruang ICU RSUD Wonosari. Metode pengambilan data adalah dengan mengambil kasus case melalui identifikasi, menginterpretasi dan menganalisi dari sumber pustaka.. Hasil Penelitian :. Berdasarkan asuhan keperawatan yang telah diberikan pada pasien syok sepsis dengan diabetes mellitus, maka dapat disimpulkan keluhan utama pasien adalah lemas dan sesak di area dada nya, pasien mengeluhkan luka di kakinya yang basah dan berair. Pada hasil pemeriksaan laboratorium pasien didapatkan hasil nilai leukosit cukup tinggi yaitu 15080 ul yang menandakan terjadi Leukositis, kemudian nilai neutrophil yang cukup tinggi yaitu 84% menunjukan peningkatan sel darah putih yang diakibatkan virus/bakteri, gula darah sewaktu yang cukup tinggi yaitu 154 mg/dl menunjukan terjadi hiperglikemia pada pasien. diagnose keperawatan yang muncul yaitu hypovolemia, gangguan integritas jaringan dan ketidakstabilan kadar glukosa darah. Kesimpulan : setelah tindakan yang telah dilakukan selama ttiga hari perawatan menumjukan bahwa kondisi pasien mengalami peningkatan, syok sepsis dapat tertangani dan kadar glukosa dalam darah terkontrol.

Item Type: Karya Ilmiah (Lainnya)
Uncontrolled Keywords: Syok sepsis, diabetes mellitus, keperawatan kritis
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Prodi Ners
Depositing User: Perpustakaan
Date Deposited: 14 Nov 2023 08:42
Last Modified: 14 Nov 2023 08:42
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/3074

Actions (login required)

View Item View Item