LAPORAN STUDI KASUS PADA PASIEN DENGAN HALUSINASI PENDENGARAN DI RUMAH SAKIT JIWA DR. RM. SOEDJARWADI PROVINSI JAWA TENGAH

MUBAROKAH, SAFIRA MUTIARA, P2105026 (2022) LAPORAN STUDI KASUS PADA PASIEN DENGAN HALUSINASI PENDENGARAN DI RUMAH SAKIT JIWA DR. RM. SOEDJARWADI PROVINSI JAWA TENGAH. Lainnya thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH KLATEN.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (309kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (673kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (429kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (328kB)
[img] PDF
BAB V.pdf

Download (286kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (402kB)

Abstract

Latar Belakang: Halusinasi merupakan gangguan atau perubahan persepsi dimana pasien mengalami penghayalan dan mempersepsikan sesuatu yang sebenarnya tidak terjadi melalui panca indra tanpa adanya stimulus eksteren persepsi palsu. Rumah Sakit Jiwa di Indonesia, sekitar 70% halusinasi yang dialami oleh pasien gangguan jiwa adalah halusinasi pendengaran, 20% halusinasi penglihatan, dan 10% halusinasi penghidu, pengecapan dan perabaan. Angka terjadinya halusinasi pendengaran cukup tinggi. Halusinasi pendengaran berupa bunyi mendering atau suara bising yang tidak mempunyai arti. Halusinasi pendengaran adalah mendengar suara manusia, hewan atau mesin, barang, kejadian alamiah dan musik dalam keadaan sadar tanpa adanya rangsangan apapun. Pada penderita halusinasi jika tidak ditangani dengan baik akan berakibat buruk bagi pasien, keluarga, orang lain dan lingkungan. Tindakan non farmakologi yang dapat dilakukan untuk mengatasi halusinasi selama ini salah satunya dengan menggunakan strategi pelaksanaan 1-4 (menghardik, cara minum obat, bercakap-cakap, dan melakukan kegiatan secara mandiri). Tujuan: Karya Tulis Ilmiah Akhir Ners ini ditulis dengan tujuan untuk mengetahui gambaran pelaksanaan Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Gangguan Halusinasi Pendengaran. Metode: Studi kasus pada pasien dengan Halusinasi Pendengaran. Hasil: Setelah dilakukan tindakan keperawatan selama 4 hari terdapat peningkatan pada pasien yaitu dapat melakukan latihan mengontrol halusinasi yang telah diajarkan dengan cara menghardik, minum obat, dan bercakap-cakap. Kesimpulan: Kesimpulan studi kasus ini yaitu setelah dilakukan tindakan keperawatan selama 4 hari terdapat peningkatan pada pasien yaitu dapat melakukan latihan mengontrol halusinasi yang telah diajarkan dengan menghardik, minum obat, dan bercakap-cakap.

Item Type: Karya Ilmiah (Lainnya)
Uncontrolled Keywords: Asuhan Keperawatan Jiwa, Halusinasi Pendengaran
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Prodi Ners
Depositing User: Perpustakaan
Date Deposited: 20 May 2023 16:31
Last Modified: 20 May 2023 16:31
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/2901

Actions (login required)

View Item View Item