HUBUNGAN MOTIVASI KERJA PERAWAT DENGAN KUALITAS DOKUMENTASI ASUHAN KEPERAWATAN DI BANGSAL RAWAT INAP DI RSU PKU MUHAMMADIYAH DELANGGU KLATEN

ASTUTI, LINDA PUJI, B1701023 (2019) HUBUNGAN MOTIVASI KERJA PERAWAT DENGAN KUALITAS DOKUMENTASI ASUHAN KEPERAWATAN DI BANGSAL RAWAT INAP DI RSU PKU MUHAMMADIYAH DELANGGU KLATEN. Skripsi thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (200kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (284kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (443kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (133kB)
[img] PDF
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (145kB)
[img] PDF
BAB VI.pdf

Download (103kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (180kB)

Abstract

Dokumentasi asuhan keperawatan merupakan sistem dan bagian penting dari proses asuhan keperawatan sebagai bukti tanggung jawab dan tanggung gugat perawat. Terkadang perawat pelaksana kurang menyadari pentingnya pendokumentasian asuhan keperawatan. Perawat yang memiliki motivasi tinggi akan menunjukkan kinerja yang tinggi, seperti dalam melakukan pendokumentasian asuhan keperawatan. Kualitas dokumentasi asuhan keperawatan dapat dipengaruhi oleh motivasi kerja perawat. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan motivasi kerja perawat dengan kualitas dokumentasi asuhan keperawatan di Bangsal Rawat PKU Muhammadiyah Delanggu Klaten. Penelitian menggunakan jenis observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dan sampel adalah seluruh perawat yang bertugas di rawat inap tahun 2018 sebanyak 51 orang yang diambil secara total sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang diisi langsung oleh perawat. Analisa data menggunakan uji statistik korelasi Spearman Rho.Responden mempunyai rata-rata usia 25,90 tahun, mayoritas berjenis kelamin perempuan, mempunyai tingkat pendidikan DIII Keperawatan, mempunyai status belum menikah dan mempunyai rata-rata lama bekerja 3,49 tahun. Motivasi kerja perawat termasuk tinggi(62,7%) dan kualitas dokumentasi asuhan keperawatan termasuk baik (72,5%). Hasil uji statistik korelasiSpearman Rho menunjukkan ada hubungan cukup kuat motivasi kerja perawat dengan kualitas dokumentasi asuhan keperawatan di Bangsal Rawat Inap PKU Muhammadiyah Delanggu Klaten (r Spearman's rho = 0,462; p value = 0,001). Kata kunci: motivasi kerja perawat, kualitas dokumentasi asuhan keperawatan

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Prodi S1 Keperawatan
Depositing User: Mrs Heri Siti
Date Deposited: 11 Mar 2022 07:28
Last Modified: 11 Mar 2022 07:28
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/2300

Actions (login required)

View Item View Item