PENGARUH PERBANDINGAN KADAR VITAMIN C TERHADAP LOKASI PENANAMAN BUAH TOMAT (Lycopersicumesculentum) DI DAERAH KLATEN DAN BOYOLALI

ANDRIANA, PINKAN, 1504042 (2018) PENGARUH PERBANDINGAN KADAR VITAMIN C TERHADAP LOKASI PENANAMAN BUAH TOMAT (Lycopersicumesculentum) DI DAERAH KLATEN DAN BOYOLALI. Diploma thesis, STIKES Muhammadiyah Klaten.

[img] PDF
BAB I.pdf

Download (271kB)
[img] PDF
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (424kB)
[img] PDF
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (300kB)
[img] PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (525kB)
[img] PDF
BAB V.pdf

Download (7kB)
[img] PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (151kB)

Abstract

Buah tomat merupakan salah satu jenis sayuran buah yang sangat dikenal di masyarakat. Rasa buah tomat adalah manis-manis segar yang dapat memberikan kesegaran pada tubuh.Vitamin C adalah vitamin yang larut dalam air, vitamin C memiliki banyak peranan penting dalam pembentukan kolagen. Faktor yang dapat mempengaruhi perbedaan kadar vitamin C pada buah tomat yaitu lokasi penanaman, dataran, suhu, kelembaban, intensitas cahaya matahari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lokasi penanaman Buah Tomat (Lycopersicum esculentum) yang ditanam di daerah Klaten dan Boyolali terhadap kadar vitamin C. Metode yang digunakan dalam penelitian ini termasuk jenis penelitian observasional.Populasi dalam penelitian ini adalah buah tomat yang didapat dari persawahan milik Bapak Slamet di Desa Kradenan, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Klaten dan persawahan milik Bapak Teguh di Desa Taring, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian secara kualitatif menunjukkan bahwa sampel positif mengandung vitamin C. Hasil uji kuantitatif kadar vitamin C pada tomat Klaten sebesar 0,009467% mg/ml, sedangkan kadar vitamin C pada tomat Boyolali sebesar 0,014467% mg/ml. Nilai signifikan pada kedua sampel yaitu (p) = 0,006 < 0,05, yang artinya terdapat perbedaan yang signifikan kadar vitamin C antara rata-rata kadar tomat Klaten dan tomat Boyolali. Kata Kunci : Pengaruh Lokasi, Penetapan Kadar Vitamin C, Buah Tomat

Item Type: Karya Ilmiah (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Prodi D3 Farmasi
Depositing User: Perpustakaan
Date Deposited: 25 Nov 2020 06:35
Last Modified: 25 Nov 2020 06:35
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/1215

Actions (login required)

View Item View Item