IDENTIFIKASI DAN PENETAPAN KADAR NATRIUM BENZOAT DALAM KECAP DENGAN METODE ALKALIMETRI

Handayani, Sri and Deti, Sholikhah and Sunyoto, Sunyoto IDENTIFIKASI DAN PENETAPAN KADAR NATRIUM BENZOAT DALAM KECAP DENGAN METODE ALKALIMETRI.

[img] PDF
Jurnal 4 2016.pdf

Download (176kB)

Abstract

ABSTRAK Kecap merupakan salah satu bahan tambahan pangan yang biasa ditambahkan ke dalam makanan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menentukan kadar penggunaan natrium benzoat sebagai bahan pengawet dalam produk kecap yang beredar di Pasar Kota Klaten. Jenis sampel di ambil dari lima merk kecap yang beredar di Pasar Klaten. Identifikasi sampel di reaksikan dengan ammonia sulfida bila terjadi endapan coklat membuktikan adanya kandungan benzoat. Penetapan kadar pengawet ditentukan dengan metoda alkalimetri. Hasil identifikasi menunjukkan bahwa semua sampel positif mengandung natrium benzoat. Hasil dari penetapan kadar natrium benzoat, yaitu sampel A 179,33 mg/kg, sampel B 179,33 mg/kg, sampel C 156,92 mg/kg, sampel D 224,17 mg/kg, dan sampel E 224,17 mg/kg. Hasil tersebut menunjukkan bahwa semua sampel tidak melebihi batas maksimal menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 722/MenKes/Per/IX/88 tentang Bahan Tambahan Makanan batas maksimum benzoat yang boleh digunakan dalam makanan kecap yaitu 600 mg/kg. Kata kunci : Alkalimetri, Kecap, Natrium Benzoat, Pasar Kota Klaten.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Mrs Heri Siti
Date Deposited: 03 Nov 2020 04:37
Last Modified: 03 Nov 2020 04:37
URI: http://repository.umkla.ac.id/id/eprint/1097

Actions (login required)

View Item View Item